InspirasiKalbar, Pontianak – Dewan Adat Dayak (DAD) Kota Pontianak menyatakan dukungannya terhadap perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) Ikatan Jurnalis Televisi Indonesia (IJTI) yang akan dilangsungkan di Rumah Radakng.
Dukungan tersebut disampaikan oleh Ketua DAD Kota Pontianak, Yohanes Nenes, saat menerima audiensi dari pengurus daerah IJTI Provinsi Kalimantan Barat pada Senin, 29 Juli 2024.
Audiensi yang berlangsung di Rumah Radakng, Jalan Sultan Syahril, Kecamatan Pontianak Selatan, tersebut dipimpin langsung oleh Ketua Umum IJTI Kalbar, Yuni Ardi, yang juga merupakan wartawan I NewsTV Biro Kalbar.
Kunjungan tersebut bertujuan untuk mempersiapkan perayaan HUT IJTI ke-26 dan HUT IJTI Kalbar ke-5.
Yuni Ardi menjelaskan bahwa pertemuan ini bertujuan untuk meminta izin dan menyampaikan rencana penyelenggaraan HUT IJTI di Rumah Radakng pada 9-11 Agustus 2024.
“Maksud kami bersilaturahmi dengan Ketua DAD Kota Pontianak adalah untuk meminta izin menggunakan Rumah Radakng sebagai lokasi acara. Kegiatan ini akan bekerjasama dengan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kalbar serta melibatkan pelajar Kota Pontianak,” jelasnya.
Dalam rangkaian acara HUT IJTI nanti, berbagai kegiatan menarik telah dipersiapkan.
“Kami akan mengadakan workshop jurnalistik dasar, gebyar kreativitas siswa, pentas seni budaya, pameran fotografi, bazaar barang jadul, goes cari sarapan, kopi senja by Aming Coffee, hingga community engagement,” ungkap Uun sapaan akrabnya.
Ia juga berharap acara ini mendapatkan dukungan penuh dari DAD Kota Pontianak. “Kami mohon dukungan dari DAD Kota Pontianak. Jika acara ini sukses, kami berencana menjadikannya sebagai event nasional,” harapnya.
Ketua DAD Kota Pontianak, Yohanes Nenes, menyambut baik rencana tersebut dan menyatakan dukungannya.
“Kami sangat mendukung terlaksananya acara ini, terutama karena melibatkan aspek kebudayaan. Kami akan bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban selama acara berlangsung,” ujarnya.
Nenes berharap perayaan HUT IJTI di Rumah Radakng dapat berjalan dengan aman, lancar, dan tertib hingga akhir acara. “Semoga acara ini sukses dan memberikan manfaat besar bagi masyarakat Pontianak,” pungkasnya. (RED)