Pelantikan dan Pengukuhan DPC POM Kecamatan di Landak

Pelantikan DPC POM di Landak

Berita846 Dilihat

InspirasiKalbar, Landak – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Landak, Heri Saman, Menghadiri Pelantikan dan Pengukuhan Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Persatuan Orang Melayu (POM) Kecamatan, Rabu 22 Mei 2024.

Adapun pengurus DPC POM yang dilantik meliputi Kecamatan Ngabang, Jelimpo, Kuala Behe, Menjalin, Mempawah Hulu dan Sengah Temila, berlangsung di Ruang Rapat DPRD Landak.

Dalam kesempatan ini, Ketua DPRD Landak menyambut baik dan mengapresiasi Pelantikan dan Pengukuhan DPC Persatuan Orang Melayu di Enam Kecamatan ini.

“Agenda hari ini yaitu Pelantikan dan Pengukuhan DPC Persatuan Orang Melayu di Enam Kecamatan. Saya sangat mendukung dan menyambut baik dengan terselenggaranya acara ini, saya mengucapkan selamat kepada para ketua dan pengurus kecamatan yang dilantik pada hari ini semoga dapat mengemban tugas dengan baik,” kata Heri Saman.

Heri Saman berharap, Persatuan Orang Melayu dapat saling bekerjasama dengan Stakeholder yang ada di wilayah Kabupaten Landak.

“Organisasi ini sangat penting dan perannya juga sangat diharapkan untuk pembangunan di Kabupaten Landak, kita berharap Persatuan Orang Melayu dapat bekerjasama dengan stakeholder yang ada di wilayah masing-masing, baik itu diwilayah Kabupaten mau pun di kecamatan supaya dapat saling bekerja sama untuk kemajuan pembangunan Kabupaten Landak,” harapnya.

Turut hadir dalam acara ini, Perwakilan Kepala Kesbangpol Landak, Ketua POM Landak beserta Pengurus POM Landak, Ketua Ormas se-Landak, serta tamu undangan lainnya. (RED)