PT Muzdalifah Terus Berinovasi untuk Melayani Jamaah Umrah

Berita684 Dilihat

InspirasiKalbar – Sebanyak 180 orang jamaah umrah dari PT Muzdalifah tiba di Bandara Supadio Pontianak, Kalimantan Barat, Rabu (05/02/2024) sore.

Jamaah tersebut mengikuti program bersama Buya Yahya. Direktur PT Muzdalifah, Ahmad Kholil, mengatakan, pada umrah kali ini jamaah tersebut diberikan program paket kebun kurma, dimana di kebun kurma itu ada Tausiah pada malam hari.

“Kita bersama-sama semua dan kita menikmati keindahan kebun kurma di malam hari,” katanya.

Tidak hanya itu, jamaah juga diajak untuk melihat Taif yang merupakan tempat bersejarah yang jarang dikunjungi.

Di tempat ini jamaah tidak hanya melihat dari atas bus, tetapi mereka diajak turun untuk melihat keindahan Masjid Abdullah Bin Abbas. Nama masjid itu diambil dari nama salah satu ulama yang ahli Hadis di daerah tersebut.

Ahmad Kholil memastikan, pihaknya selalu memberikan inovasi baru dalam perjalanan umrah, karena para jamaah tidak hanya melakukan perjalanan satu atau dua kali ke tanah suci, sehingga harus ada hal baru.

“Mereka ingin yang terbaru apa yang dari Muzdalifah sehingga kita menciptakan setiap saat itu kita menciptakan inovasi untuk para jamaah,” katanya.

Dari 180 jamaah ini terbagi dalam dua hotel, ada yang menempati hotel bintang lima sesuai paket, dan hotel bintang tiga yang jaraknya hanya sekitar 300 meter.

Ahmad Kholil mengimbau kepada para jamaah di seluruh Kalimantan Barat yang ingim melakukan perjalanan umrah, ada baiknya langsung ke kantor Muzdalifah karena lebih transparan dan lebih murah dibandingkan dengan daftar diluar.

“PT Muzdalifah saat ini sudah mengantongi PIHK atau Izin Haji Khusus, tidak usah ke Jakarta dan tidak usah kemana-mana lagi, cukup di Pontianak daftar di Muzdalifah kita nunggu lima tahun InsyAllah sudah bisa berangkat haji khusus,” pungkasya. (RED)