InspirasiKalbar, Pontianak – Gulai kambing selalu menjadi sajian istimewa yang menggugah selera, terutama saat berkumpul bersama keluarga. Perpaduan daging kambing muda yang empuk dengan kuah santan kaya rempah menjadikan hidangan ini favorit di berbagai momen spesial. Jika Anda ingin mencoba memasaknya sendiri di rumah, berikut resep gulai kambing spesial yang mudah diikuti!
Bahan-Bahan:
- 500 gram iga kambing muda
- 500 gram daging kambing muda
- 2 buah jeruk nipis
- 1,5 liter air
- 1 liter santan dari 1 butir kelapa parut
- 2 batang serai, geprek
- 5 lembar daun jeruk
- 2 lembar daun salam
- 5 cm kayu manis
- Garam, gula, dan penyedap jamur secukupnya
- Minyak untuk menumis
- Pelengkap: bawang goreng, sambal, dan jeruk nipis
Bumbu Halus:
- 11 siung bawang merah
- 5 siung bawang putih
- 1 ruas lengkuas
- 1 ruas jahe
- 2 ruas kunyit sangrai
- 5 butir kemiri sangrai
- 2 sendok teh ketumbar
- 1 sendok teh merica
- 1 sendok teh jintan
- 5 butir cengkeh
- 3 butir kapulaga jawa tanpa kulit
- ½ buah pala
Cara Memasak:
- Cuci bersih iga dan daging kambing yang sudah dipotong-potong, lalu lumuri dengan air perasan jeruk nipis. Diamkan sebentar, kemudian bilas hingga bersih.
- Rebus iga dan daging selama 5 menit, angkat, dan buang airnya. Setelah itu, rebus kembali dengan 1,5 liter air hingga setengah empuk.
- Tumis bumbu halus hingga matang dan harum. Masukkan serai, daun jeruk, daun salam, serta kayu manis, lalu aduk rata.
- Tuangkan tumisan bumbu ke dalam rebusan daging, kemudian tambahkan garam, gula, dan penyedap jamur secukupnya.
- Masak hingga daging empuk dan bumbu meresap. Jika perlu, tambahkan air agar kuah tetap melimpah.
- Setelah matang, sajikan gulai kambing dengan taburan bawang goreng, sambal, dan irisan jeruk nipis agar semakin lezat.
Gulai kambing siap dinikmati bersama nasi hangat atau lontong. Dengan resep ini, Anda bisa menghadirkan hidangan lezat yang kaya rasa dan menggugah selera di meja makan keluarga. Selamat mencoba!