Rilis Buku Menembus Garis Batas, Cara Atlet Greysia Polii Beri Motivasi untuk Anak Bangsa

Lifestyle72 Dilihat

Inspirasi Kalbar, Pontianak – Atlet bulutangkis Indonesia Greysia Polii, diketahui hadir menyapa warga Pontianak di Gaia Bumi Raya City dalam rangkaian Book Tour pada Jumat, (23/08/2024).

Greysia Polii mulai banyak dikenal publik usai berhasil menyumbangkan medali emas pada cabang Ganda Putri di Olimpiade Tokyo 2020.

Kini, Greysia diketahui meluncurkan buku berjudul “Menembus Garis Batas”. Menurutnya, buku dengan jenis biografi tersebut sengaja ia rilis untuk membangun mimpi para anak-anak masa depan Indonesia.

“Menembus garis batas itu adalah ekspektasi atau mimpi yg kita inginkan dalam kehidupan kita sehingga dalam keinginan kita ingin meraih itu kita bisa menembus garis batas itu,” ujar Greysia.

Buku miliknya tersebut diketahui telah dicetak sebanyak 7000 buku dan tersebar di beberapa daerah Indonesia. Tak hanya melakukan booktour, Greysia sendiri menyebutkan langkah merilis buku tersebut turut untuk didonasikan ke sejumlah sekolah.

“Minggu lalu ke Papua, sekarang ke Pontianak, minggu depan ke Palembang dan seterusnya, jadi memang rencananya langsung memberikan (berdonasi). Saya juga pengen ketemu langsung sama anak-anak sekolahnya,” tambahnya.

Dalam acara tersebut, tampak turut dihadiri oleh perwakilan Ikatan Guru Indonesia (IGI) wilayah Pontianak serta komunitas Pustaka Bergerak Indonesia (PBI), yang diharapkan dapat memperluas jangkauan inspirasi yang dibawa oleh buku Menembus Garis Batas ke pelosok negeri.

Tentang Buku Menembus Garis Batas, yaitu merupakan buku biografi yang mengisahkan perjalanan hidup Greysia Polii, mulai dari masa kecilnya hingga meraih medali emas di Olimpiade Tokyo 2020. Buku ini tidak hanya menceritakan kisah inspiratif, tetapi turut menyampaikan pesan tentang ketekunan, kerja keras, dan tekad untuk melewati batasan-batasan dalam diri.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *