Sujiwo Ajak Satukan Langkah Bangun Kubu Raya

Kubu Raya

Buka puasa bersama perangkat daerah, Forkopimda, dan masyarakat Kubu Raya di kediaman Bupati Kubu Raya, Sujiwo, di Kompleks Mediteranian Palace, Sungai Raya. (Foto/Prokopim)

InspirasiKalbar, Kubu Raya – Bupati Kubu Raya Sujiwo mengajak seluruh masyarakat Kubu Raya untuk merajut kembali persatuan dan kesatuan guna membangun Kalimantan Barat khususnya Kabupaten Kubu Raya.

Sujiwo menyampaikan itu saat menggelar acara buka puasa bersama bersama perangkat daerah, Forkopimda, dan masyarakat Kubu Raya di kediamannya di Kompleks Mediteranian Palace, Sungai Raya, Selasa (4/3/2025).

“Hari ini memang sangat padat dengan kegiatan. Dimulai sertijab dan pidato politik serta memanfaatkan waktu untuk buka puasa bersama dengan masyarakat Kubu Raya. Semoga hari ini dan hari-hari selanjutnya menjadi awal yang baik untuk kerja sama yang lebih baik membangun Kabupaten Kubu Raya yang lebih maju,” katanya.

Dengan begitu, Sujiwo melanjutkan, bersama Wakil Bupati Sukiryanto dirinya sudah siap untuk menghadapi tantangan dan pekerjaan yang harus diselesaikan.

“Untuk menyelesaikan berbagai pekerjaan rumah, kita harus bergandengan tangan dan bersama-sama menyatukan langkah. Begitu juga para pejabat harus melengkapi apa yang kurang dan lemah untuk bisa mengabdi kepada masyarakat dengan lebih baik,” ajaknya.

Sujiwo menambahkan, membangun Kabupaten Kubu Raya yang lebih maju dan sejahtera hanya dapat dilakukan dengan adanya semangat persatuan dan kesatuan.

“Ayo kita bersama-sama membangun masa depan yang lebih cerah,” ujarnya.

Pada kesempatan itu Sujiwo mengatakan memimpin kabupaten bukanlah tugas yang mudah karena akan menghadapi berbagai tantangan. Mulai dari memperbaiki infrastruktur, meningkatkan derajat kesehatan dan kualitas pendidikan, serta mempromosikan pariwisata.

“Untuk menghadapi tantangan tersebut, kerja sama antara seluruh perangkat daerah dan masyarakat Kabupaten Kubu Raya sangat penting,” harapnya. (Prokopim)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *