InspirasiKalbar, Pontianak – Kepolisian Daerah Kalimantan Barat (Polda Kalbar) menggelar apel pasukan Operasi Liong Kapuas 2025 di Lapangan Jananuraga pada Jumat (24/1).
Apel ini merupakan langkah awal pengecekan kesiapan personel menjelang pengamanan perayaan Imlek 2576 dan Cap Go Meh di wilayah hukum Polda Kalbar dan jajarannya.
Irwasda Polda Kalbar Kombes Pol. Sigit Jatmiko, yang bertindak sebagai Inspektur Apel, menyampaikan bahwa Operasi Liong Kapuas 2025 akan berlangsung selama 17 hari, mulai 28 Januari hingga 13 Februari 2025.
“Kegiatan ini merupakan langkah penting untuk menjamin keamanan dan ketenteraman masyarakat Kalbar yang merayakan Imlek 2576 dan Cap Go Meh dengan aman, lancar, tertib, dan terkendali,” ujar Kombes Pol. Sigit Jatmiko saat membacakan amanat Kapolda Kalbar.
700 Personel Dikerahkan untuk Pengamanan
Sebanyak 700 personel di kerahkan dalam operasi ini, terdiri dari 192 personel Satgas Polda dan 508 personel Satgas Polres. Operasi ini akan di fokuskan pada delapan daerah, yaitu Sambas, Bengkayang, Singkawang, Pontianak, Mempawah, Kubu Raya, Sintang, dan Ketapang.
Kabidhumas Polda Kalbar Kombes Pol. Dr. Bayu Suseno, menjelaskan bahwa Operasi Liong Kapuas 2025 mengedepankan langkah preemtif dan preventif.
Fokus utama pengamanan adalah kelancaran kegiatan ibadah Imlek dan Cap Go Meh, pengaturan arus lalu lintas, serta antisipasi potensi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas).
“Selain pengamanan kegiatan, kami juga mengantisipasi potensi gangguan akibat cuaca, seperti banjir yang terjadi di beberapa daerah Kalbar, maupun tindak kejahatan. Sebanyak 23 pos pengamanan dan pelayanan telah di siapkan di seluruh daerah operasi,” jelasnya.
Sinergi dengan TNI dan Mitra Kamtibmas
Operasi Liong Kapuas 2025 di selenggarakan dengan melibatkan sinergi antara Polda Kalbar, TNI, instansi terkait, dan mitra kamtibmas lainnya. Tim SAR juga telah di siapkan untuk menangani potensi bencana yang mungkin terjadi selama perayaan.
“Operasi ini menunjukkan komitmen kami untuk menjaga keamanan dan kenyamanan masyarakat, khususnya yang merayakan Imlek dan Cap Go Meh,” tutupnya.
Dengan operasi ini, Polda Kalbar berharap masyarakat Kalimantan Barat dapat merayakan Imlek dan Cap Go Meh dengan penuh suka cita dan rasa aman.