Bank Kalbar Raih Juara Kedua di Festival Arakan Pengantin 2024

Berita, Bisnis58 Dilihat

Inspirasikalbar, Pontianak – Bank Kite Punye Kite, atau Bank Kalbar, sukses meraih posisi runner-up dalam Festival Arakan Pengantin 2024.

Acara ini di selenggarakan untuk memeriahkan Hari Jadi Kota Pontianak yang ke-284, bertempat di Museum Kalimantan Barat dan Halaman Mesjid Mujahidin Pontianak.

Karyawan dan karyawati Bank Kalbar tidak hanya ahli dalam mengelola keuangan, tetapi juga tampil memukau dengan kostum pengantin dan gaya berjalan yang anggun di sepanjang Jalan Jenderal A. Yani pada hari Minggu pagi.

Keberadaan rombongan arakan pengantin dari Bank Kalbar menarik perhatian masyarakat yang sedang berolahraga di jalur Car Free Day.

Dewan juri sangat terkesan dengan penampilan tim Bank Kalbar, yang berhasil menonjolkan kepiawaian dalam berpakaian dan berjalan.

Dari delapan peserta, Bank Kalbar meraih juara kedua, sementara Kecamatan Pontianak Barat menyabet juara pertama dan Kecamatan Pontianak Tenggara di posisi ketiga.

Edy Kusnadi, Pemimpin Kantor Cabang Utama Bank Kalbar, mengungkapkan rasa syukurnya atas prestasi tersebut.

“Alhamdulillah, dengan waktu yang relatif singkat, kami berhasil mempersiapkan kostum, peserta, dan perlengkapan. Kami mampu membawa pulang tropi kedua di ajang ini,” ujarnya.

Edy juga menyampaikan bahwa keberhasilan ini merupakan hasil kerja keras seluruh karyawan dan karyawati Bank Kalbar dalam persiapan selama seminggu terakhir.

Ia mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang terlibat, termasuk Dewan Juri dan Panitia.

Festival Arakan Pengantin tahun ini berbeda dari tahun sebelumnya dengan penilaian tambahan. Selain The Best Pengantin dan The Best Hantaran, kini ada kategori The Best Pemain Tanjidor.

Juara The Best Hantaran di raih oleh Kecamatan Pontianak Timur, The Best Tanjidor terbaik di raih oleh Kecamatan Pontianak Utara.

Bank Kalbar menunjukkan bahwa mereka tidak hanya berkomitmen untuk pelayanan keuangan, tetapi juga turut serta dalam kebudayaan.