DAD Kota Pontianak Siap Gelar Event Naik Dango Pertama

Berita511 Dilihat

InspirasiKalbar, Pontianak – Dewan Adat Dayak (DAD) Kota Pontianak, Provinsi Kalimantan Barat, siap menggelar Event Naik Dango pertama di Kota Pontianak. Acara tersebut diagendakan pada 18 – 21 April 2024.

Hal itu diungkapkan oleh Ketua DAD Kota Pontianak sekaligus Ketua Panitia Naik Dango, Yohanes Nenes, usai Rapat Kerja Daerah (Rakerda) Pengurus DAD Kota Pontianak di Rumah Radakng Pontianak, belum lama ini.

“Ini merupakan event naik Dango pertama yang di adakan di Kota Pontianak,” katanya kepada wartawan.

Yohanes Nenes, menjelaskan, ada sejumlah rangkaian acara yang akan mengisi event perdana tersebut, seperti Adat Bahanyi Sumpalan Naikantn Bani Ka’ Langko, Barema Ka’ Payugu, dan Makan Nasi Baru Bagawe.

Tak hanya itu, sejumlah stand juga turut memeriahkan kegiatan adat dan budaya dayak tersebut. Nenes berharap, semua pengurus DAD setiap kecamatan ikut terlibat termasuk seluruh masyarakat dayak yang ada di Kota Pontianak.

“Kita juga akan mengundang rekan-rekan kita dari Sarawak Malaysia,”

Adapun pelaksanaan Naik Dango tersebut menggunakan rumah Radangk sebagai tempat kegiatan. Pengurus DAD Kota Pontianak juga sudah membentuk dan membuat SK (Surat Keputusan) susunan panitia pelaksana.

Panitia yang sudah dibentuk tersebut saat ini juga mulai menjalankan tugasya sesuai bidang. Untuk mematangkan acara itu, pihak panitia juga rutin melakukan rapat. (RED)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *